“Pasukan Israel memasuki bagian timur Kota Rafah dengan tank dan buldoser. Helikopter Israel juga menembaki daerah tersebut,”sebut laporan Press TV, Kamis (29/3).
Militer Israel berkali-kali menyerang Jalur Gaza. Mereka mengklaim tindakannya tersebut sebagai upaya membela diri. Namun, Israel tak proporsional dalam melancarkan serangannya sehingga melanggar hukum internasional dan sering kali menewaskan warga sipil.
Serangan Israel telah meningkat dalam beberapa bulan terakhir. Tel Aviv telah meningkatkan serangan terhadap jalur pantai Gaza. Serangan Israel menewaskan puluhan warga Palestina dan melukai banyak warga lainnya.